Barium Sianida | Manfaat, Sifat Kimia, Sifat Fisika, Pembuatan, Toksisitas

 Barium sianida (Barium cyanide) adalah senyawa anorganik yang mempunyai rumus kimia Ba(CN)2 dan massa molekul relatif (Mr) 189,36.

Barium sianida tersusun dari ion Ba2+ dan ion CN.

1. Manfaat atau Kegunaan

Barium sianida digunakan dalam pelapisan listrik dan proses metalurgi lainnya.


2. Sifat Fisik atau Sifat Fisika

Sifat fisika barium sianida sebagai berikut.

- bubuk kristal putih.

- terurai secara perlahan di udara.

- Titik lebur 600 °C (1,112 °F; 873 K).

- sangat larut dalam air.Kelarutannya 18 g/100 mL pada suhu 14 °C.

- larut dalam alkohol.


3. Persiapan atau Produksi

Barium sianida dibuat dengan cara mereaksikan barium hidroksida dengan asam hidrosianat.

Persamaan reaksinya:

Ba(OH)2 + 2HCN → Ba(CN)2 + 2H2O


Produk yang terbentuk dapat dikristalisasi dari larutan.


4. Sifat Kimia atau Reaksi Kimia

Barium sianida bereaksi dengan asam menghasilkan hidrogen sianida.

Persamaan reaksinya:

Ba(CN)2 + H2SO4 → 2HCN + BaSO4


Ba(CN)2 dapat membentuk banyak zat sianida yang tidak larut melalui reaksi dekomposisi ganda.


5. Toksisitas

Barium sianida adalah racun yang sangat mematikan. Menelan zat ini dalam jumlah kecil saja, sudah bisa menyebabkan kematian.



 

SUMBER RUJUKAN

Pradyot Patnaik, Ph.D. 2001. Handbook of Inorganic Chemicals. McGraw-Hill. ISBN 0-07-049439-8.



Tidak ada komentar:

IKUTI

KONTAK

Nama

Email *

Pesan *