Gambar ilustrasi seorang wanita yang sedang mencuci wajahnya (Sumber gambar Thoughtco.com) |
WANIBESAKc - Memiliki wajah yang bersih dan bersinar
merupakan impian sebagian besar orang. Terutama orang-orang berada di sebuah
planet yang namanya bumi. Orang-orang di bumi selalu menginginkan wajah yang
cerah bahkan terang seperti lampu 1000 watt. Walaupun demikian seringkali
muncul beberapa gumpalan kecil atau bukit-bukit kecil di wajah dan anggota
tubuh yang disebut jerawat.
Jerawat di wajah atau bagian tubuh yang lain bisa
menjadi masalah yang memberatkan karena membuat seseorang merasa seolah-olah
tidak percaya diri untuk tampil di hadapan umum. Karena inilah jerawat,
terutama di wajah, merupakan masalah yang sangat menjengkelkan dan benar-benar
menyebalkan.
Berikut adalah beberapa tips sederhana dan mudah
yang bisa dilakukan untuk membantu menyembuhkan jerawat. Jika Anda benar-benar
melakukan hal ini maka anda akan melihat perubahannya kurang lebih dalam waktu
sekitar 4 minggu.
Tips sederhana
menyembuhkan jerawat anda secara alami tersebut sebagai berikut.
1. Oleskan masker madu ke wajah anda sekali atau
dua kali dalam seminggu
Madu memiliki sifat antibakteri sehingga sangat
bagus untuk menghilangkan desinfektan dan penyembuhan noda ringan. Madu juga
cocok digunakan pada kulit sensitif.
2. Cuci wajah minimal dua kali sehari menggunakan
sabun jerawat
Anda harus mencuci muka dua kali sehari dengan
sabun berbasis belerang yang dirancang untuk jerawat. Cuci muka pertama
dilakukan saat bangun pagi hari dan tepat sebelum tidur di malam hari. Saat
mencuci usaplah secara lembut - jangan menggosok atau menggunakan kain kasar
apapun.
3. Jauhkan rambut dari wajah Anda
Jika Anda memiliki rambut panjang atau poni,
jauhkan rambut dari wajah manis Anda. Hal ini disebabkan rambut mengandung
minyak, dan akan memberi kontribusi berharga pada jerawat Anda. Selain itu,
anda juga harus mencuci rambut setiap hari dan setelah berolahraga.
4. Makan wortel untuk mendapatkan beta-karoten
yang menjadi sumber Vitamin A
Vitamin A akan memperkuat jaringan pelindung
kulit sehingga mampu mencegah jerawat. Vitamin ini penting untuk pemeliharaan
dan perbaikan jaringan dimana kulit dan selaput lendir terbentuk. Vitamin A
juga merupakan antioksidan kuat yang dibutuhkan untuk membersihkan racun yang
berada di dalam tubuh. Tahukah Anda bahwa kekurangan vitamin A justru bisa
menyebabkan jerawat?
5. Sertakan kromium dalam makanan Anda
Kromium terkenal dalam diet penurunan berat
badan. Tapi juga sangat baik untuk penyembuhan infeksi pada kulit. Mengkonsumsi
suplemen kromium sehari sekali akan membantu menyembuhkan jerawat dengan cepat
dan dapat mencegah munculnya jerawat di masa yang akan datang.
6. Mengkonsumsi makanan Multi-Vitamin
Jerawat bisa menjadi tanda bahwa ada sesuatu yang
salah di dalam tubuh kita. Kulit kita sangat tergantung pada nutrisi yang kita
konsumsi. Walaupun demikian kulit telah menjadi organ vital yang biasanya
terbengkalai. Jika tubuh Anda tidak menerima nutrisi yang tepat, kulit kita
akan mulai memberontak. Salah satu cara yang umum pemberontakan kulit adalah
menghasilkan sebum yang berlebihan sehingga akan menyumbat pori-pori, dan
mengurangi kemampuan kulit untuk menyembuhkan diri dan kemampuan melawan
bakteri mulai berkurang.
7. Hindari Memakai Makeup
Meninggalkan produk makeup di kulit hanya akan
berkontribusi terhadap penyumbatan pori-pori. Hal ini dapat menyebabkan lebih
banyak muncul jerawat dan komedo. Jika Anda merasa harus memakai make up,
pastikan itu berbasis air.
8. Hindari memencet komedo dan jerawat
Jangan pernah memencet, meremas, menggaruk,
menggosok atau menyentuh jerawat dan komedo Anda. Ketika kita melakukan salah
satu tindakan ini, tanpa kita sadari sebenarnya kita telah meningkatkan
produksi sebum kulit. Plus, saat kita meremas kulit, kita benar-benar telah
berhasil memecahkan selaput di bawah kulit sehingga akan menyebabkan infeksi
dan sebum mulai menyebar di bawah kulit kita. Hasilnya akan muncul lebih banyak
jerawat lagi.
Jika Anda tidak dapat menahan keinginan untuk memencet jerawat
atau meremas komedo Anda gunakan professional pimple dan blackhead extractors
profesional.
9. Makan makanan kaya seng atau zink
Zinc adalah agen antibakteri dan unsur penting
dalam kelenjar penghasil minyak pada kulit. Diet rendah seng sebenarnya bisa
menyebabkan seseorang berjerawat.
SUMBER RUJUKAN
- Thoughtco.com, dengan judul artikel “Ten
Simple Tips to Cure Your Acne Naturally”
(www.thoughtco.com/natural-solutions-for-acne-1725688) diakses pada
Minggu, 24 September 2017.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar