Golongan dan Periode dalam Tabel Periodik Unsur

Gambar Tabel Periodik Unsur (TPU) atau Sistem Periodik Unsur (SPU)


Tabel periodik unsur modern dibagi menjadi 2 bagian penting yaitu :
# golongan
# periode

Golongan yaitu lajur vertikal (tegak) pada tabel periodik unsur, sedangkan periode yaitu lajur horisontal pada tabel periodik unsur.

Tabel periodik unsur terdiri dari 7 periode. Periode 1, 2, dan 3 disebut periode pendek karena hanya berisi beberapa unsur, sedangkan periode lainnya disebut periode panjang.
Terdapat 2 cara pembagian golongan yaitu :
* sistem 8 golongan
* sistem 18 golongan

Berdasarkan sistem 8 golongan, unsur-unsur kimia dibagi menjadi dua golongan yaitu : 
* golongan A (golongan utama)
* Golongan B (golongan transisi) 

Sedangkan berdasarkan sistem 18 golongan, kolom paling kiri dalam tabel periodik sebagai golongan 1 diikuti golongan berikutnya sampai golongan 18.

CATATAN : UNTUK MEMAHAMI PENJELASAN GOLONGAN DAN PERIODE DENGAN BAIK DAN BENAR, SEBAIKNYA PERHATIKAN GAMBAR TABEL PERIODIK UNSUR DI ATAS.

1.   GOLONGAN UTAMA (GOLONGAN A)
Unsur-unsur golongan utama (golongan A) dimulai dari IA sampai VIIIA.
Beberapa unsur golongan utama memiliki nama khusus sebagai berikut.
⚡golongan IA disebut alkali
⚡golongan IIA disebut alkali tanah
⚡ golongan VIIA disebut halogen atau halida
⚡golongan VIIIA disebut gas mulia

Berdasarkan sistem 18 golongan, unsur-unsur golongan utama terletak pada golongan 1, 2 kemudian dilanjutkan dengan golongan 13 sampai golongan 18.

2.   GOLONGAN TRANSISI (GOLONGAN B)
Unsur-unsur golongan transisi (golongan B) terdiri dari golongan IB sampai VIIIB. Unsur-unsur lantanida dan aktinida disebut unsur transisi dalam dan terletak pada golongan IIIB. Lantanida terletak pada periode 6 sedangkan aktinida terletak pada periode 7.

Unsur-unsur tersebut ditempatkan tersendiri pada bagian bawah agar tabel periodik unsur tidak terlalu panjang. Berdasarkan sistem 18 golongan maka unsur transisi terletak pada golongan 3 sampai dengan golongan 12.

Unsur kimia tembaga, perak, dan emas yang terletak pada golongan IB disebut logam mata uang (metal coin).
Hal ini disebabkan ketiga logam tersebut digunakan untuk membuat mata uang zaman dulu.

UJI KOMPETENSI
1) Apa yang dimaksud dengan:
a. Golongan
b. Periode

2) Berdasarkan sistem 8 golongan, unsur-unsur dibagi menjadi dua golongan. Sebutkan dan jelaskan.

3) Ada berapa golongan utama (golongan A) dan periode pada tabel periodik unsur?

4) Sebutkan nama unsur-unsur golongan utama (golongan A) yang memiliki nama khusus.

5) Berdasarkan sistem 18 golongan, unsur transisi terletak pada golongan berapa sampai berapa?

6) Berdasarkan sistem 8 golongan, unsur transisi dalam terletak pada golongan berapa?

7) Sebutkan dua golongan unsur transisi dalam dan periodenya masing-masing.

8) Sebutkan 3 unsur yang termasuk atau tergolong logam mata uang.

LOGAM, METALOID, DAN NONLOGAM
Unsur-unsur dalam tabel periodik digolongkan pula menjadi :
# logam
# semilogam (metaloid)
# nonlogam

Semua unsur transisi (golongan B) termasuk unsur logam, sedangkan unsur golongan utama dibagi lagi menjadi logam, semilogam dan nonlogam.

Sebagian besar unsur kimia dalam tabel periodik termasuk unsur logam dan 12 sebagai unsur nonlogam. Walaupun hanya terdapat 12 unsur, namun unsur nonlogam merupakan penyusun sebagian besar isi bumi, terutama lapisan luarnya.

Unsur-unsur yang tergolong nonlogam adalah :
# semua unsur golongan VIIA (halogen) kecuali astatin, 
# semua unsur golongan VIIIA (gas mulia)
# hidrogen
# karbon
# nitrogen
# oksigen
# fosfor
# belerang
# selenium

Unsur-unsur nonlogam terletak pada bagian kanan-atas tabel periodik unsur, kecuali hidrogen yang diletakan bersama unsur-unsur golongan IA.

Perbedaan sifat antara unsur-unsur logam dan unsur-unsur nonlogam sebagai berikut.

1) Logam merupakan konduktor listrik dan panas yang baik, sedangkan nonlogam berupa isolator.

2) Permukaan logam yang bersih atau digosok tampak mengkilap, sedangkan nonlogam umumnya buram. Walaupun mengkilap, namun kilap unsur nonlogam hanya tampak jika dipandang dari sudut-sudut tertentu, sedangkan logam dari dari semua sudut tampak mengkilap.

3) Logam mudah dibentuk (liat), sedangkan nonlogam sukar dibentuk karena rapuh dalam wujud padat.

4) Semua unsur logam berwujud padat pada suhu kamar kecuali raksa, sedangkan unsur nonlogam ada yang berwujud padat, cair, dan gas.

5) Umumnya logam memiliki massa jenis lebih besar daripada unsur nonlogam.

6) Logam bersifat reduktor atau melepas elektron jika bereaksi sehingga membentuk kation, sedangkan nonlogam bersifat oksidator atau menyerap elektron sehingga membentuk anion.

Unsur-unsur yang terletak di daerah antara unsur logam dengan nonlogam disebut unsur metaloid. Istilah metaloid diambil dari bahasa Yunani, yakni :
# dari kata metallon yang artinya logam, dan
# kata eidos yang artinya mirip.
Oleh karena itu unsur-unsur metaloid disebut unsur semilogam atau unsur peralihan.

Unsur-unsur yang tergolong metaloid yaitu: 
* boron (B)
* silikon (Si)
* germanium (Ge)
* arsen (As)
* antimon (Sb)
* telurium (Te)
* polonium (Po)
* astatin (At)

Unsur-unsur metaloid memiliki sifat logam dan nonlogam. Contohnya silikon terlihat seperti logam tetapi rapuh. Daya hantar listriknya rendah karena tidak sebaik logam sehinga unsur-unsur metaloid bersifat semikonduktor. Walaupun mirip logam, sifat unsur metaloid lebih dominan menyerupai sifat nonlogam kecuali daya hantar listriknya.

Karena sifatnya yang unik, ke dalam unsur-unsur metaloid biasanya ditambah sedikit pengotor (dopan) untuk meningkatkan konduktivitas listriknya. Unsur metaloid yang telah diberi pengotor banyak digunakan dalam perangkat-perangkat elektronik.
Pada suhu 25°C dan tekanan 1 atm, dari 118 unsur yang telah diketahui sebagian besar berwujud padat.
Terdapat 11 unsur berwujud gas yakni:
# semua unsur-unsur gas mulia
# hidrogen (H2)
# nitrogen (N2)
# oksigen (O2)
# fluor (F2)
# klor (Cl2)

Pada suhu 25°C dan tekanan 1 atm, hanya 2 unsur yang berwujud cair yakni :
# raksa atau merkuri (Hg)
# brom (Br2)


UJI KOMPETENSI
1) Secara garis besar sebutkan unsur-unsur logam dalam tabel periodik unsur.

2) Sebutkan unsur-unsur nonlogam dalam tabel periodik unsur.

3) Apa yang dimaksud dengan unsur metaloid?

4) Sebutkan 5 contoh unsur metaloid.

5) Sebutkan unsur-unsur yang berwujud cair pada 25°C dan tekanan 1 atm.

6) Jelaskan perbedaan antara unsur logam dan nonlogam.

1 komentar:

IKUTI

KONTAK

Nama

Email *

Pesan *